Monday, November 24, 2008

(kaca) helm baruuu

brrrr..
saya barusaja menempuh perjalanan panjang belasan km dari rumah saya menuju kampus saya dulu, dengan tujuan untuk mendapatkan ijasah versi berbahasa inggris. 2/3 perjalanan ditempuh ditengah hujan deras berangin dan jalanan yang banjir. mata&wajah pedih tersambar air hujan, dengan jarak pandang kurang dari 1 meter. sampai di tempat tujuan, ternyata baju saya sudah basah kuyup dan kalau jalan bunyi ceplakcepluk karena kaoskaki & sepatu terisi air.. dan secara mengesankan, kemudian saya disambut para bapak petugas di kantor pegawai tata usaha fakultas teknik universitas gadjah mada yogyakarta dengan kalimat: "wah besok aja datang lagi ya, kita disini lagi sibuk nih"

masya allaah.




tapi senang tadi jadinya mampir ke tukang pasang kaca helm. asik. mulai sekarang bisa hujanhujanan pakai motor tanpa pedih lagiii :D
dingin banget ac warnetnya. saya harus segera pulang karena sepertinya air didalam sepatu saya sudah membeku.


notes: air hujan mengandung vitamin B12

2 comments:

  1. mungkin ijazah berbahasa ingris itu akan dipahat dalam batu jaman palaeolithikum, dan dilabur tinta emas, miko..

    memang birokrasi menakjupkan..

    semangat, miko!

    ReplyDelete
  2. kamu bilang dong pen,,,

    pak saya juga sibuk,,, mang situ doang,,,,
    kakakaka,,,,,

    ReplyDelete