Wednesday, April 6, 2011

postingan ketika sakit gigi

"gimana pen, udah isi belum?" 


"ah payah ah. suaminya nggak oke nih"



...



"pen kamu belum hamil ya?" 


"diperiksain atuh.."



...



"pen kenapa sih kamu belum hamil? pasti kamu ngasih syarat ya ke suamimu? mau hamil kalau udah punya rumah. iya kan?"



...



"loh. epen lagi nggak solat? yaaah gagal lagi deh punya bayi"



...



"pen, kamu tau nggak, lakilaki itu iri sama perempuan karena perempuan itu bisa dapat pahala yang banyak seperti jihad, karena perempuan bisa mengandung dan melahirkan anak"


"nah, trus, kenapa kamu belum hamil?"



...



"pen. lebih baik pelihara anak daripada pelihara kelinci. pahalanya lebih banyak lo.."



...



"eh lu berdua jangan mau enaknya aja dong. masak belum hamil juga, sih?"



...



"gue rasa epen nih yang sulit punya bayi. kalau suaminya sih kayaknya oke aja"


...



"kalau nanti udah 6 bulan epen belum hamil juga, musti dicurigai nih kayaknya. janganjangan dia bohongin suaminya kayak si fransiska santoso yang ternyata lakilaki"


...



"eh gimana sih lu pen. masak 3 temen lu yang nikahnya barengbarengan udah pada hamil lu belum sendiri. gimaaana sih"

...


saya menikah baru sudah baru 4 bulan.

dan kalimatkalimat seperti itu muncul setiap hari.

bisa dua kali.

bisa tiga kali.

empat,

lima..



hebat kan saya

(walaupun tidak dewasa :P)

konon, mama saya sudah ditanyatanya begitu sejak seminggu pertama setelah saya menikah :O

"dek fenty belum hamil ya bu? ooh pasti diprogram kan ya bu? anak jaman sekarang kan suka gitu.." 


dijawapnya:


"waduh nggak tau saya.. kan rencana & keputusan mereka sudah bukan urusan saya lagi sekarang.."

:)


mama saya juga hebat


iyalah ibunya siapa :D


padahal ya, waktu saya tanya kepada salah satu pengomentar setelah dia mengomentari saya yang belum juga hamil:

"memangnya kamu mau langsung punya bayi ya, setelah nanti menikah?"


dijawapnya:

"enggak sih pen.."



nah?


yang saya lihat di kehidupan orangorang di filmfilm bule, keputusan setiap orang seperti tidak pernah "diresehin" oleh orangorang lainnya. (atau mungkin karena durasi & skenario filmnya tidak memungkinkan untuk menampakkan keresehan orangorang. beda dengan sinetron ber season season yang pasti muat untuk menampakkan dialog dialog nggak penting)

aduh tapi ini kan disini, bukan di dalam film bule.

setiap orang selalu sibuk mengomentari menyalahkan pemikiran & keputusan orang lain. yang dalam bahasa mama yang dipositifpositifkan, "itu kan karena banyak yang perhatian sama kamu"

jadi, kalau nanti saya ditanyatanya lagi oleh orangorang penting yang perhatian sama saya & kayaknya suka nonton sinetron itu, 
akan saya jawap begini saja:



"iya, doakan ya.."




terusannya saya ucapkan dalam hati supaya nggak kepanjangan:



doakan saya, doakan juga subakoba, supaya kami jadi orangorang yang disayangi, diberi yang baikbaik, termasuk mungkin,, diberi kedewasaan & keberanian & kemampuan untuk dititipi bayi.

:)

amin




untuk sekarang yang paling penting, cabut dulu gigigigi ini

T_______T

1 comment:

  1. Penduduk bumi tahun ini udah mencapai 7 miliar dan akan nambah terus, sementara luasan tanah nggak bertambah, ketersediaan pangan di masa mendatang juga diperkirakan akan semakin susah, belum lagi permasalahan tempat tinggal dll...

    Jadi kalo besok ditanyain lagi kenapa belom punya anak kaya gitu, bisa nambah satu jawaban lagi Pen... "karena lebih green!" :p

    ReplyDelete